Pantai Lampuuk Surganya Para Peselancar
Pantai Lampuuk adalah salah satu tempat yang pernah diterjang tsunami pada akhir tahun 2004 silam. Meski demikian, kini pantai ini menjadi salah satu spot wiata alam terfaavorit yang banyak diminati oleh para wisatawan.
Pantai Lampuuk dikenal sebagai salah satu surganya selancar di Aceh. Pasalnya pantai yang langsung menghadap ke Samudra Hindia ini memiliki ombak yang cocok untuk berselancar. Pantai ini juga pernah digunakan sebagai ajang lomba surfing internasional yang diikuti oleh puluhan peselancar baik itu lokal maupun intenasional.
Akses menuju Pantai Lampuuk ini sudah baik, namun belum ada angkutan umum yang dapat mengantar anda ke pantai yan satu ini. Karena itu, jika anda berkunjung ke Pantai Lampuuk saran saya adalah berkunjung ke pantai ini dengan membawa rombongan sehingga dapat meminimalisir biaya sewa mobil. Dengan garis pantai yang panjangnya sekitar 5 km, pantai ini juga memiliki pasir ptih dan menjadi salah satu lokasi wisata alam andalan di Aceh.
Selain bermain selancar, bersantai, bermain pasir, anda juga dapat menikmati pantai Lampuuk ini dengan menggunakan banana boat. Pantai Lampuuk juga kerap digunakan sebagai tuan rumah festival wisata seperti International Kite Festival di tahun 2013 silam.
Pantai Lampuuk juga berbatasan dengan tebing yang tinggi dan terjal. Para komunitas pecinta alam setempat tebing ini kerap digunakan sebagai media pajat tebing. Selain itu Pantai Lampuuk juga dikenal memiliki panorama sunset yang begitu cantik. Menariknya lagi kini tak hanya tersedia warung makan saja, namun anda juga dapat menemukan penginapan di sekitar area pantai ini.
Nah, disini para pengunjung juga dapat berpartisipasi untuk kegiatan pelestarian penyu lekang dan penyu belimbing. Penyu lekang adalah jenis penyu yang dapat mencapai berat hingga 900 kilogram.
Apakah anda pecinta surfing?, kalau iya apakah anda sudah tau tentang Pantai Grajagan. Pantai ini sangat cocok bagi kalian yang cinta banget sama surfing.
Apakah anda pecinta surfing?, kalau iya apakah anda sudah tau tentang Pantai Grajagan. Pantai ini sangat cocok bagi kalian yang cinta banget sama surfing.
Sumber : panduanwisata.id
Komentar
Posting Komentar